Pekanbaru, Halo Indonesia – Ritech Expo merupakan ajang pameran tahunan yang diselenggarakan oleh Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemristekdikti) untuk memperingati Kebangkitan Teknologi Nasional. Ritech Expo 2018 kali ini bertema “Inovasi untuk Kemandirian Pangan dan Energi” berlokasi di komplek rumah dinas Gubernur Riau berlangsung pada tanggal 8 hingga 12 Agustus 2018. Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman mendukung dan turut membuka anjungan/booth.
Biro Informasi dan Hukum Kementerian Koordinator Kemaritiman memanfaatkan kesempatan pameran ini untuk melakukan sosialisasi produk kebijakan, kegiatan dan capaian Kemenko Kemaritiman. Pameran ini juga menjadi kesempatan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai apa itu Kemenko Maritim,siapa Menko Maritim dan apa saja yang menjadi tugas dan fungsinya.
Kepala Biro Informasi dan Hukum Latief Nurbana mendorong kegiatan ini sebagai sarana sosialisasi fungsi Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman, salah satunya dengan pembuatan photobooth menampilkan Menko Maritim Luhut Pandjaitan dan membuat games media sosial.
“Kita manfaatkan pameran ini sebagai salah satu cara sosialisasi apa itu Kemenko Maritim. Untuk materi-materi substansi tentunya BIH dibantu oleh tiap-tiap kedeputian dilingkungan Kemenko Maritim,”tutur Kepala Biro Informasi dan Hukum (BIH) Latief Nurbana. “Dari laporan yang saya terima, antusias pengunjung khususnya pelajar dan mahasiswa sangat baik. Konsep ini bisa kita bawakan kembali di ajang pameran berikutnya, yakni pameran dalam rangkaian kegiatan Asian Games 2018 di Palembang”.
Pengunjung booth Kemenko Kemaritiman banyak yang menanyakan masalah seputar garam nasional, kebijakan impor garam dan perluasan lahan tambak garam, akibatnya booklet tentang garam dan permasalahannya adalah booklet yang pertama habis. Pertanyaan lainnya yang banyak ditanyakan oleh pengunjung adalah tentang bagaimana cara mengikuti Ekspedisi Nusantara Jaya, bagaimana dampak gempa bumi Lombok terhadap kegiatan Sail Moyo Tambora (Samota) dan perkembangan tol laut.
Saat tulisan ini diturunkan jumlah pengunjung pada rangkaian peringatan Hakteknas ke-23 ini telah mencapai 8000 orang dan diperkirakan akan terus bertambah pada akhir pekan. Rangkaian peringatan Hakteknas 2018, meliputi berbagai seminar, ajang temu bisnis dan pameran. Puncak peringatan Hakteknas dibuka oleh Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi M.Nasir dan Pidato Kunci oleh Presiden ke-3 RI BJ.Habibie.***